Gema Sholawat Rosullullah SAW Mengitari Polda Sumsel Dalam Gelaran Dzikir Bersama Mewujudkan Pemilu Damai 2024

Gema Sholawat Rosullullah SAW Mengitari Polda Sumsel Dalam Gelaran Dzikir Bersama Mewujudkan Pemilu Damai 2024

Selasa, 28 November 2023, November 28, 2023

 

Sumsel,JejakKriminal

Gema Sholawat Rosullullah SAW mengitari Polda Sumsel dalam gelaran Dzikir Bersama untuk mewujudkan Pemilu Damai 2024 diProvinsi Sumsel kegiatan berlangsung di Auditorium lantai VII Gedung Utama Presisi Mapolda Sumsel KM 4 Palembang Senin 27 Nopember 2023. malam


Kegiatan rohani yang dimulai ba'da Isya' tersebut menghadirkan Habib Naufal, Syahab atau sering dikenal dengan sebutan ustad Amak dan Syekh M.Yusuf Ar 


Sambutan Kapolda Sumsel Irjen Pol A.Rachmad Wibowo SIk yang dibacakan Karo OPS Polda Sumsel Kombes Pol Reeza Herasbudi SIK MM didampingi Dir Binmas Polda Sumsel Kombes Pol Sofyan Hidayat SIK MM serta PJU Polda Sumsel menyampaikan terwujudnya Pemilu yang sukses, aman dan damai merupakan harapan sekaligus modal penting dalam melahirkan pemimpin dan wakil rakyat yang kredibel dan bisa membawa bangsa ini lebih maju ke depan.

K

Untuk mewujudkan hal tersebut, tentulah bukan hal yang mudah sehingga dibutuhkan komitmen dan kolaborasi bersama.


"Selain upaya lahiriah, tentunya kita sebagai orang beriman, kita juga harus ada upaya batiniah memohon ridho dan pertolongan dari Tuhan Yang Maha Kuasa," ucap Karo OPS Polda Sumsel 


Di kesempatan tersebut Karo OPS Polda Sumsel mengucapkan Apresiasi dan terima kasih serta penghargaan kepada seluruh komponen bangsa khususnya Sumsel atas kontribusi positif yang diberikan untuk memperat kesatuan dan persatuan bangsa serta dalam menjaga kondusifitas keamanan diprovinsi Sumsel sehingga situasi dan keamanan dan ketertiban masih terjaga serta terkendali dengan baik,kita mengetahui penyelenggara pemilu tahun 2024 sudah dimulai sejak tahun 2023, tentunya suhu politik dan dinamika masyarakat semakin mengalami peningkatan,kadar kerawanan Kamtibmas gangguan dan hambatan serta tantangan dimungkinkan dapat mengganggu tahapan pemilu,oleh karena itu kita mengajak kepada seluruh komponen anak bangsa ulama dan Umaro untuk bergandeng tangan dan berkolaborasi guna mewujudkan pemilu damai dan menyukseskan pesta Demokrasi 2024 ,disamping itu kegiatan Dzikir bersama tersebut sebagai upaya ruhaniyah kita untuk bermunajat dan taqorub kepada Allah SWT agar Pemilu berjalan aman, lancar, sukses, dan damai. 


"Mari kita jaga Sumatera Selatan bumi Sriwijaya yang berhati nyaman ini agar tetap aman dan kondusif menjelang, pada saat, dan setelah pelaksanaan Pemilu 2024," ajak Kombes Pol Reeza Herasbudi SIK MM sekaligus mengakhiri sambutan.


Selain dihadiri Pimpinan empat kesatuan TNI-Polri, juga hadir

Tokoh lintas agama (Islam katolik Protestan Hindu Budha Khong Hucu) turut juga dihadiri Ketua FKUB Provinsi 

Sumsel Drs H.Mal'an Abdullah, MA, Pj Gubernur. Sumsel Diwakili Asisten III Kurniawan AP MSi ,Pangdam II/Sriwijaya diwakili Staf ahli bidang ideologi Politik Kolonel Inf Sahnun,Kajati Sumsel diwakili Assisten Intel Bambang Panca Wahyudi Hariadi,SH MH, Danlanud SMH diwakili Kadispers Mayor ADM Mujiono ketua KPU Provinsi Sumsel Andika Pranata jaya S.Sos MSi Ketua Bawaslu Provinsi Sumsel Kurniawan SPd Kakanwil Kemenag Provinsi Sumsel diwakili H.Abdul Rachman MPdI KA BNNP Sumsel diwakili Kabid Berantas Kombes Pol Adi Herpaus Ketua MUI Sumsel diwakili Drs H.Mardi Abdullah turut juga hadir Tokoh lintas Agama para Pimpinan Ponpes Para ketua BEM Nusantara Sumsel para ketua organisasi kemasyarakatan dan Pemuda(OKP) perwakilan PWi , perwakilan jurnalis dan wartawan para pengurus TLCI para perwakilan ketua Parpol dan tim sukses Pilpres yang memadati lantai VII Gedung Utama Presisi tersebut acara terlebih dahulu mendengarkan lantunan Kalam ilahi Briptu M.Husin Personel Polres Banyuasin qorie terbaik Pertama pada MTQ TK nasional golongan Bintara Polri tahun 2022 yang diselenggarakan dimabes Polri pada kegiatan tersebut diberikan tali asih dari Kapolda Sumsel sebanyak 7 orang' perwakilan 1 orang penyandang dipabel 3 orang pelajar berprestasi putra putri Keluarga besar Putra Putri Polri bantuan biaya pendidikan dan 3 orang anak panti asuhan

Kegiatan tersebut diikuti antusiasme dan terpukau para jamaah dengan lantunan merdu bait bait ucapan senandung sholawat dan pujian kepada Rasulullah Muhammad Saw yang dilantunkan Bintara Polri Hadroh kebanggaan Polda Sumsel Awliyah Mustofa dengan vokalis Dandy dkk.


Zaini

Kepala Perwakilan Sumsel







TerPopuler